Nurul Huda Islamic Center (NHIC) UNS
menggelar acara Muslim Fair yang mulai dibuka Sabtu (2/7). Acara ini adalah
program baru yang diselenggarakan oleh NHIC. Meskipun terbilang acara perdana,
namun beberapa produk seperti buku dan pakaian sudah laku terjual. Antusias
para pengunjung ternyata lebih besar daripada yang diperkirakan.
“Padahal baru hari pertama, itupun pada
hari libur seperti ini, tetapi sudah
banyak produk yang terjual. Kami sangat optimis akan banyak pengunjung yang
datang karena banyaknya acara di masjid ini, baik kajian Ramadan, buka bersama,
maupun itikaf,” ujar Suwarto, takmir Masjid Nurul Huda UNS. Menurutnya, acara
ini diadakan untuk menyemarakan Ramadan, memakmurkan masjid, dan mempermudah
para jamaah yang ingin berbelanja.
Muslim Fair merupakan bagian dari
serangkaian acara yang diselenggarakan NHIC dengan tema yang bertajuk Ramadan
Spesial. Produk yang dijual dalam muslim fair antara lain pakaian muslim,
sajadah, buku islam maupun umum, perlengkapan belajar, tas, dan snack. Selama
bulan Ramadan, Muslim Fair dibuka dari pukul 08.00 hingga 21.00.
Buku-buku yang dijual di Muslim Fair didiskon
hingga 60%, sedangkan produk baju dijual dengan harga yang relatif sangat
murah. Acara ini pun terselenggara
berkat kerja sama dengan beberapa penerbit seperti Tiga Serangkai, Indiva,
Pro You, Uswah, dan juga Kopma UNS. Para pengisi stan dikenakan biaya yang
murah dan sisanya diberi kesempatan untuk memberi infaq secara sukarela. Dengan
demikian, acara ini bukan hanya untuk menjual produk semata melainkan
memberikan sarana untuk memperbanyak pahala baik bagi penjual maupun pembeli.
“Masjid ini memang merupakan tempat
berkumpulnya orang banyak dari segala umur dan jabatan, maka dari itu saya
yakin Muslim Fair ini dapat berkembang lebih pesat lagi. InsyaAllah tidak hanya
pada bulan Ramadan saja, untuk hari biasa pun kami ingin mengadakan acara
semacam ini lagi,” ujar Suwarto lagi.
Menurut
Farhan, salah satu pengunjung dari mahasiswa fakultas kedokteran UNS, acara
tersebut perlu ditingkatkan lebih baik lagi. “Dengan cara mengadakan bazar buku
seperti itu, penyebaran ilmu baik islam maupun pendidikan dapat dilakukan
secara lebih maksimal. Saya berharap agar sosialisasi acara ini dapat lebih
menyeluruh agar dapat diketahui banyak orang,” ujarnya ketika dimintai pendapat
tentang Muslim Fair. (Mg1/Mg4)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar